Home Jaga Indonesia

    Gelar Operasi Zebra 2021, Polres Pasbar sosialisasikan penerapan prokes

    by Admin Tiroe
    November 16, 2021
    in Jaga Indonesia
    0 0
    0
    Gelar Operasi Zebra 2021, Polres Pasbar sosialisasikan penerapan prokes
    0
    SHARES
    0
    VIEWS
    Share on FacebookShare on Twitter
    Simpang Empat – Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Pasaman Barat (Pasbar), Sumatera Barat, AKBP M. Aries Purwanto menekankan kepada semua jajarannya menyosialisasikan penerapan protokol kesehatan (prokes) COVID-19 selama Operasi Zebra 2021.”Mulai hari ini kita melaksanakan Operasi Zebra 2021. Selain menegakkan aturan lalu-lintas anggota juga diminta terus menyosialisasikan prokes dan mengajak masyarakat untuk segera vaksin,” sebutnya usai menggelar pasukan Operasi Zembra 2021 di Simpang Empat, Senin.

    Ia mengajak masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker, sering mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumuman dan mengurangi mobilitas di luar rumah.

    Pihaknya saat ini sedang gencar-gencarnya mengajak masyarakat untuk divaksin dan sosialisasikan penerapan protokol kesehatan.

    Ia menjelaskan selama Operasi Zebra 2021, Kapolres menekankan agar seluruh personil melaksanakan deteksi dini, penyelidikan dan pemetaan terhadap lokasi tempat kemacetan, pelanggaran lalu lintas dan kecelakaan lalu lintas serta lokasi penyebaran COVID-19.

    Kemudian melaksanakan bimbingan dan penyuluhan kepada masyarakat tentang pentingnya Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran (Kamseltibcar)antas dan pencegahan penularan COVID-19 berupa kegiatan sosialisasi, penyuluhan melalui pemasangan spanduk, banner, baliho, serta melalui media cetak dan media sosial.

    Ia menegaskan dalam melaksanakan operasi agar mempedomani standar operasional prosedur operasi kepolisian sebagaimana yang telah diatur dalam peraturan Kapolri Nomor 1 tahun 2019 tentang sistem manajemen, standar keberhasilan operasional kepolisian serta ketentuan peraturan lainnya yang berkaitan dengan pelaksanaan tugas pokok Polri dan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

    “Dalam pelaksanaan Operasi Zebra 2021 agar melaksanakan pola Preentif dan Prefentif yang berupa tindakan simpatik humanis,” tegasnya.

    Ia menegaskan pelaksanaan Operasi Zebra 2021 bertujuan menekan dan menurunkan terjadinya pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas serta mencegah penyebaran COVID-19 menjelang natal dan tahun baru 2022.

    Selanjutnya hindari sikap prilaku dan tindakan yang tidak sesuai dengan peraturan yang berlaku yang menyakiti hati masyarakat sehingga berdampak pada kepercayaan dan simpati masyarakat kepada Polri khususnya polisi lalu lintas.

    Selain itu agar melakukan analisa dan evaluasi setelah selesai melaksanakan operasi agar operasi yang akan dilaksanakan pada hari berikutnya dapat berhasil lebih baik lagi.

    Pada kesempatan itu Kapolres memberikan penghargaan kepada personel yang telah banyak membawa masyarakat untuk vaksin.

    “Kita terus melakukan vaksin setiap hari. Bagi masyarakat yang belum vaksin segera datang ke gerai vaksin yang ada di Polres atau Polsek,” imbaunya.

    Sumber: (ANTARA)

    Admin Tiroe

    Admin Tiroe

    Recommended

    Peduli Korban Banjir Di Kotawaringin Lama, Personel Marnit Pendulangan Bersama Tim Gabungan Distribusikan Bansos

    Peduli Korban Banjir Di Kotawaringin Lama, Personel Marnit Pendulangan Bersama Tim Gabungan Distribusikan Bansos

    4 tahun ago
    3 siswi MAN 4 Jakarta mampu menembus seleksi 13 kampus ternama di luar negeri di antaranya Wageningen University and Research Belanda dan RMIT University Australia Foto: dok. MAN 4 Jakarta

    Keren! 3 Siswa MAN 4 Jakarta Diterima di 13 Kampus Luar Negeri

    2 tahun ago

    Popular News

      Connect with us

      • Kode Etik Jurnalistik
      • Kebijakan Privasi
      • Tentang Kami
      • Disclaimer
      • Pedoman Pemberitaan Media Siber
      [qoxag_footer text="Copyright Tiroe {year}. All Right Reserved"]
      wpDiscuz