Marcus Gideon Gantung Raket sebagai Atlet Bulu Tangkis, Ucap Terima Kasih ke 2 Partner

Marcus Fernaldi Gideon

Marcus Fernaldi Gideon

Tiroe.com – Marcus Fernaldi Gideon pada akhirnya memilih untuk gantung raket dan pensiun sebagai atlet bulu tangkis. 

Pengumuman pensiunnya dari dunia bulu tangkis, disampaikan langsung Marcus Gideon dalam unggahan Instagramnya, Minggu (10/03). 

Marcus Gideo diketahui mengumumkan keputusannya untuk berhenti sebagai atlet bulu tangkis di hari jadinya yang ke-33 kemarin. 

“Pada hari ini tepat di usia 33th sy memutuskan untuk berhenti dari karier profesional badminton,” tulisya dikutip dari Instagram @marcusfernaldig, Selasa (12/03). 

Karirnya sebagai atlet bulu tangkis, tak terasa sudah dijalaninya selama 25 tahun. Dalam kurun waktu itulah, ia juga tak berhenti untuk berlatih agar bisa selalu menunjukkan permainan terbaiknya di lapangan. 

“Tidak terasa sudah 25th tidak henti-hentinya sy berlatih & bersaing di lapangan,” lanjutnya. 

Ungkapan syukur juga tak lupa tuliskan suami Agnes Amelinda Mulyadi ini, karena membuat dirinya mampu menjalani karirnya sebagi atlet bulu tangkis hingga saat ini.

“Saya mengucap syukur kepada Tuhan Yesus yang sudah berkarya dalam hidup saya, tanpaNya saya mungkin tidak ada seperti sekarang ini,” ujar dia. 

Marcus juga menuturkan soal dirinya yang selalu dianggap sebelah mata, akibat prestasi akademik yang biasa saja saat di bangku sekolah. Bahkan akibat itu, ia kerap kali dinilai tak akan punya masa depan yang cerah oleh gurunya. 

“Semasa saya kecil bahkan guru saya pun mengganggap saya “madesu” atau masa depan saya suram, dianggap sebelah mata karena postur tubuh yang tidak tinggi & bahkan prestasi saya boleh dikatakan ‘biasa”’ saja jika dibandingkan dengan kawan-kawan saya yang lain,” ceritanya. 

“Sy sadar sy ada sampai sekarang ini hanya karena kemurahan Tuhan saja,” tambahnya lagi. 

Dalam caption, ungkapan terima kasih kepada dua rekannya di lapangan dalam ganda putra juga ikut dilontarakannya. 

“Sy berterima kasih kepada partner2 sy; alm.Kido @markis_kido11 , Kevin @kevin_sanjaya , dll,” paparnya. 

Tak ada penyesalan yang diakui ayah tiga orang anak ini, usai memilih berkarir sebagai atlet bulu tangkis hingga mampu membanggakan tanah air di sejumlah pertandingan bertaraf internasional. 

Ia mengatakan, pencapian yang sudah diraihnya saat ini telah melebihi jauh dari impiannya. 

“Dalam hidup ini tidak ada yg sy sesali, apa yg sudah sy raih sekarang ini bahkan sudah melebihi apa yg pernah sy impikan,” bebernya. 

“Saya dulu pernah berkata kepada istri saya saat kami masih pacaran ‘saya ingin jadi world no.1’ karena pada saat itu tampaknya menjadi rank.1 adalah sesuatu yang sulit sekali untuk digapai, tapi Tuhan memberikan bahkan lebih dari yang saya bayangkan; oleh sebab itu saya menutup karier saya dalam dunia badminton dengan hati yang puas & rasa bersyukur,” imbuh dia. 

Sebelum akhirnya gantung rakut, Marcus Gideon telah meraih banyak prestasi yang mengesankan khususnya bersama Kevin Sanjaya. 

Salah satu yang membanggakan adalah berhasil meraih posisi 1 dunia setelah juara All England 2017 dan baru lengser di 2022. 

Baca Juga: UEFA Pakai Format Baru di Liga Championship 2024-2025, Ada Penambahan Jumlah Peserta?

Exit mobile version