Di Penghujung Tahun, SMPN 1 Panji Torehkan Prestasi

TIROE – Di penghujung tahun, para siswa SMPN 1 Panji berhasil menunjukkan prestasinya. Baik bidang akademik maupun non akademik.

Kesuksesan tersebut diraih melalui kejuaraan-kejuaraan di tingkat kabupaten, provinsi maupun nasional.

Sri Rahaju Supandi selaku Kepala SMPN 1 Panji menyebutkan beberapa hasil yang telah diraih oleh siswa SMPN 1 Panji yaitu juara 1 lomba mata pelajaran IPS tingkat Jawa Timur, juara 1 lomba Cerdas Cermat Keuangan Syariah (CCKS) tingkat nasional, juara 1 lomba Pencak Silat, Juara 1 Pidato Bahasa Indonesia, Juara 1 Lomba Siroh Nabawi, Juara 2 dan Juara 3 Speech Contest se-karesidenan.

“Prestasi yang diraih anak-anak tentu sangat membanggakan, dan kita juga apresiasi atas kinerja para guru dalam membimbing dan memotivasi siswa,” ujarnya, kepada wartawan koran ini saat di temui di ruang kerjanya, Sabtu lalu (19/11).

Di Jelaskan, Moh. Fikri Rohmatullah Siswa SMPN 1 Panji berhasil meraih juara I Kategori TK pada Lomba Mata Pelajaran IPS. SMP/MTs se Jawa Timur yang diadakan UIN KHAS Jember.

Ayu Syifa Sofia, juara 1 pencak silat, Syaif Asy Syakhan meraih juara 1 lomba pidato Bahasa Indonesia kategori TK/MTs di Karesidenan Besuki. Tifani Eka Putri Syafania, juara 1 kompetisi Siroh Nabawi. Bima Satria Arifian dan Zahira Putri Waskita berhasil meraih juara 2 dan 3 dalam lomba speech contest se-karesidenan yang diadakan IAIN Nurul Huda Situbondo.

Baca Juga : Lima Pelajar MAN 1 Agam Raih Prestasi Tingkat Nasional

Keberhasilan siswa bukan hanya peran guru atau kepala sekolah semata, ujarnya. Namun peran orang tua juga menentukan atas keberhasilan putra-putrinya.

Apalagi ketika kegiatan pembelajaran sangat intensif. Karena, menggunakan dua kurikulum. Yaitu Kurikulum Merdeka dan Kurikulum 2013.

“Alhamdulillah, kami bersyukur dan berterima kasih kepada guru, orang tua siswa yang ikut serta mendukung dan memotivasi anaknya untuk menjadi juara,” tutur srikandi yang akrab disapa Bu Yuyun itu.

Yuyun mengatakan bahwa sekolah yang dipimpinnya saat ini memiliki beberapa program. Salah satunya adalah program “Rumah Al-Qur’an” inovasi daerah di tahun 2022. Getar Spen Saji (Gerakan Literasi Rumah Quran SMPN I Panji) dan Program BASS (Buku Amalan Siswa Sehari Hari).

Program tersebut dilaksanakan dengan membacakan surat-surat pendek juz 30 selama tiga tahun. “Program ini dimulai dari siswa kelas 7 sampai 9. Ketika lulus nanti, siswa-siswi SMPN I Panji ini sudah bisa hafal Alquran minimal Juz 30,” katanya.

Moh. Fikri Rohmatullah mengatakan, selama mengenyam pendidikan di SMPN 1 panji, dirinya mendapatkan kesempatan untuk tampil di berbagai perlombaan dan mendapatkan prestasi yang membanggakan. Dia mengaku, prestasi yang diraih di antaranya, sebagai juara 1 lomba olimpiade IPS tingkat Jawa Timur, juara 2 lomba cerdas cermat tingkat nasional yang diselenggarakan OJK, dan juara 1 kompetisi mapel IPS tingkat Jatim.

Dia meminta, teman-temannya yang berprestasi juga bisa memberikan contoh dan motivasi bagi siswa-siswi lainnya. Sehingga mereka juga memiliki kesempatkan untuk berprestasi dalam rangka mengasah kemampuan dan bakat yang dimiliki. “Terima kasih guruku yang sudah membimbing kami menjadi anak yang berguna dan bisa membanggakan orangtua,” pungkas siswa kelas IX itu.

Baca Juga : Duta Seni Pelajar Banyuwangi Tampil di London

sumber : radarbanyuwangi.jawapos

Exit mobile version