TNI-Polri Vaksinasi 272 Warga dan 34 Pelajar di Manokwari
Manokwari – Sebanyak 272 warga dan 34 pelajar di Kabupaten Manokwari berhasil divaksin dalam gerai vaksinasi TNI-Polri yang digelar di Polbangtan, Rabu 29 September 2021.
Direktur Pengamanan Objek Vital Polda Papua Barat, Kombes Hadi Winarno mengatakan, gerai vaksinasi menyasar para pelajar dan warga di sekitar Manokwari. Dari 324 pendaftar, hanya 306 orang yang memenuhi syarat divaksin.
“Antusias masyarakat cukup banyak, namun 18 pendaftar harus menunda vaksinasi karena belum memenuhi syarat. Jadi hanya 306 orang, 272 warga dan 34 pelajar,” terang Hadi kepada wartawan, Rabu siang.
Dalam gerai vaksinasi TNI-Polri ini, sambung Hadi, Polda Papua Barat menyediakan tiga jenis vaksin. Mulai dari vaksin Sinovac, vaksin Sinopharm hingga vaksin Astra Zeneca.
Dari total peserta vaksin, 166 orang menerima vaksin Sinovac yang terdiri dari 26 orang dosis pertama dan 140 dosis kedua. Sementara 128 orang menerima vaksin Sinopharm dosis pertama dan 12 orang menerima vaksin Astra Zeneca dosis kedua.
Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Adam Erwin menambahkan, gerai vaksinasi ini untuk mempercepat herd immunity. Selain itu vaksinasi juga dapat melindungi diri dan juga melindungi keluarga dari Covid-19.
“Gerai vaksin keliling TNI-Polri diharapkan dapat memudahkan masyarakat untuk mendapatkan akses terhadap vaksin Covid-19,” tambah Adam Erwindi.